Wednesday 9 March 2016

Unknown

Indonesia Satu-Satunya Daratan Yang Di Lintasi Gerhana Matahari Total (9 April 2016)




Fenomena alam paling menakjubkan ini Pada 9 Maret 2016 akan melintasi sebagian besar wilayah Samudera Pasifik diantaranya meliputi Indonesia, Malaysia, dan negara-negara di Wilayah Asia Tenggara serta benua Australia. Gerhana Matahari Total merupakan salah satu fenomena alam yang paling mengesankan yang terjadi di Bumi dan Indonesia Satu-Satunya Daratan Yang Di Lintasi Gerhana Matahari Total (9 April 2016).

Di Wilayah Timur Samudera Pasifik, Gerhana Matahari Total akan terjadi selama lebih dari 4 menit. Sebagian besar India dan Nepal akan mengalami gerhana matahari parsial. Sementara itu, Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Papua Nugini akan dapat menyaksikan lebih dari 50% gerhana parsial. Sedangkan Kamboja, Myanmar, Vietnam dan Thailand akan melihat sekitar 50% gerhana matahari parsial. Sementara Australia, China, Jepang dan Alaska akan mendapatkan kurang dari 50% gerhana parsial. 

Menurut Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Thomas Djamaluddin, Gerhana matahari total ini pernah terjadi sebelumnya di Indonesia, yaitu pada 1983, 1988, dan 1995. Gerhana matahari total yang akan terjadi pada 9 Maret 2016 diperkirakan baru akan terjadi lagi pada 2023. 

Gerhana matahari total ini akan bisa disaksikan dengan jelas di 12 provinsi dari Indonesia bagian barat sampai timur. Untuk wilayah Indonesia bagian barat, waktu puncak terjadinya gerhana adalah pada pukul 07.20 WIB. Untuk Indonesia bagian tengah, puncak gerhana matahari total akan terjadi pada pukul 08.35 WITA. Sedangkan untuk Indonesia bagian timur, puncak gerhana ini akan terlihat pada pukul 09.50 WIT. 

Provinsi yang penduduknya bisa melihat gerhana matahari total adalah Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Bengkulu, Jambi, Bangka Belitung, dan Kalimantan Barat. Selain itu, wilayah lain, seperti Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tengah, serta Maluku Utara. 

Wilayah Indonesia lain yang tidak berada di 12 provinsi tersebut akan tetap bisa menyaksikan gerhana matahari meski hanya sebagian yang terlihat. Menurut LAPAN, gerhana matahari total itu hanya akan terlihat selama 1,5-3 menit. 

Menurut data dari Media BMKG Gerhana Matahari meliputi beberapa waktu kontak diantaranya : Kontak Kedua 07:19:0.3 WIB 
Gerhana Matahari Total 07:19:51.8 WIB 
Kontak Ketiga 07:20:43.2 WIB 
Kontak Keempat 08:27:9.0 WIB 
Durasi Gerhana 2 jam : 6 menit :42.2 detik 
Durasi Totalitas 1 menit : 43.0 detik 
Magnitudo Gerhana 1.008

Sumber Informasi : Wikipedia, MediaBMKG

Unknown

About Unknown -

Saya bukanlah seorang pemula dan juga bukan seorang master dalam dunia blogger, saya hanya seseorang yang hobi menulis dan selalu mencari hal-hal yang baru. Tinggalkan komentar agar ada kesan dari anda. Salam Sukses.

Subscribe to this Blog via Email :

Post Comment